Sunday, May 12, 2013

Cara membuat Antena pemancar FM sederhana & mudah

Tujuan dasar dari sebuah Antena adalah untuk meningkatkan daya reseptif dari perangkat itu melekat. Anda dapat membuat antena FM sederhana yang akan meningkatkan penerimaan dari setiap penerima FM yang memiliki port antena sebagai bagian dari konstruksi. Anda akan memerlukan beberapa bagian dari toko hobi atau elektronik dan beberapa pengalaman dalam menggunakan besi solder untuk benar membuat antena FM - namun, tidak ada keahlian listrik diperlukan.
1. Ukur keluar 3 meter dari kawat listrik dari spool. Potong kawat listrik menggunakan pemotong kawat.
2. Lepaskan steker isolator plastik hitam dari dari plug telepon 2.5mm.
3. Jalur off 1 / 2 inci isolasi dari ujung Kabel listrik menggunakanpenari telanjang kawat.
4. Potong 1-inci dari tabung panas menyusut dengan gunting. Push sepotong tabung panas menyusut di ujung kawat yang baru saja dilucuti.
5. Solder ujung kawat ke terminal bagian dalam di plug telepon 2.5mm yang memiliki lubang kawat di dalamnya.
6. Geser panas shrink tubing ke bawah konektor batin. Sekrup isolator plastik hitam kembali ke steker telepon 2.5mm.
7. Pasang konektor telepon 2.5mm ke port antena perangkat FM. Membentangkan kabel listrik.
Antena, seperti yang ditunjukkan dalam diagram di bawah, adalah persegi dan dibuat dengan membungkus kawat
sekitar kerangka batang penyeberangan.
Jika Anda adalah seorang avid AM pendengar Radio, entah itu di sebuah radio kuno, baru AM / FM radio atau radio gelombang pendek, Anda tahu itu adalah sedikit tantangan untuk mengambil sinyal radiodari PM frekuensi. Ada banyak hal yang dapat menyebabkan gangguan, tetapi dengan radio yang tepat dan antena yang baik Anda dapat mendengarkan stasiun dari seribu mil jauhnya.
Pemancar FM biasanya baterai didorong, tetapi beberapa menggunakan soket pemantik rokok di mobil, atau menarik kekuasaan mereka dari perangkat itu sendiri. Mereka biasanya digunakan dengan perangkat audio portabel seperti CD atau MP3 player, tetapi juga digunakan untuk menyiarkan output lain (seperti yang dari kartu suara komputer) di seluruh rumah atau bangunan lainnya.
Readmore »

Pengenalan Design PCB & Belajar

Pengenalan Design PCB
Dalam kehidupan sehari-hari tentunya Anda sering berhubungan dengan peralatan elektronika seperti Televisi, Komputer dan yang tak asing lagi yaitu Radio. Didalam peralatan tersebut terdapat banyak komponen-komponen elektronika seperti resistor, transistor, capasitor dan lain sebagainya. Coba saja Anda bayangkan bagaimana menyusun komponen elektronika yang mungkin jumlahnya ratusan itu bila tidak ada papan rangkaian elektronika yang disebut PCB ( Printing Circuit Board ).

Dengan adanya PCB maka komponen-komponen elektronika itu menjadi terlihat rapi tidak semrawut dan mudah untuk melacak kesalahan atau kerusakan bila peralatan tersebut suatu saat nanti mangalami gangguan.

Berbicara mengenai PCB, saya jadi teringat ketika dulu saya duduk dibangku SMP pada sekitar tahun 80 an. Ketika itu guru elektronika saya menugaskan kepada saya untuk merangkai sebuah flip-flop dari beberapa LED agar terlihat rapi dan bagus. Pada waktu itu kami belum diajarkan bagaimana mendesign sebuah PCB untuk rangkaian elektronika, kami hanya dibekali bagaimana merangkai komponen tersebut dengan sekeping TRIPLEKS yang dilubangi dengan jarum dan rangkaian FLIP-FLOP itu digambarkan diatasnya.


OK kembali ke pokok bahasan kita, PCB terbuat dari lempeng fiber yang dilapisi oleh tembaga. Ketika kita pertama kali membeli sebuah papan PCB kosong, papan itu belum terlihat jalur jalur hanya ada lapisan fiber dan lapisan tembaga dipermukaannya.

Ada beberapa type PCB kosong yang ada dipasaran yaitu SINGLE SIDE, DOUBLE SIDE dan MULTI LAYER. Single Side artinya papan PCB tersebut hanya mempunyai satu sisi yang dilapisi oleh lempeng tembaga. Double Side artinya papan PCB tersebut mempunyai dua sisi yang dilapisi oleh lempeng tembaga dan lapisan fibernya ada diantara dua lapisan tembaga tersebut. Sedangkan untuk type Multi Layer biasanya hanya dibuat oleh pabrik pembuat peralatan tersebut. Type multi layer ini terdiri dari beberapa lapis tembaga dan fiber yang disusun secara berselingan. Untuk jelasnya lihat gambar dibawah ini.





 



PCB type sigle side


PCB type Doubleside


PCB type Multilayer

Warna orange pada gambar diatas adalah sisi dari lempeng tembaga, sedangkan yang berwarna coklat adalah lapisan fiber. Lapisan tembaga inilah yang nantinya menjadi konduktor dari komponen yang satu ke komponen lainnya, sedangkan lapisan fiber sebagai isolator, karena tidak dapat menghantarkan listrik.

Koneksi antar komponen melalui jalur tembaga pada PCB

Untuk membuat jalur-jalur pada PCB diperlukan suatu teknik kimia dengan bantuan cairan FeCl3 ( Ferri Cloride ) proses ini sebenarnya mirip dengan pengkikisan batu tebing dipinggir laut yang habis dikikis oleh gelombang air laut yang sedikit-demi sedikit mengkikisnya. Dalam dunia ELEKTRONIKA proses ini dinamakan ETCHING.

Banyak cara untuk melakukan proses ETCHING ini, salah satunya seperti yang dituturkan diatas. Tapi untuk Industri yang berskala besar, proses seperti diatas bukanlah sebuah pilihan yang baik, karena disamping memakan waktu yang cukup lama hasilnya pun tidak memadai, untuk itu biasanya perusahaan yang berskala besar menggunakan proses ELEKTROLISIS untuk menghasilkan sebuah PCB yang bagus dan dapat diproses dengan cepat serta hasilnya memadai, tapi yah proses itu tentu saja memerlukan biaya yang tidak sedikit. Untuk Home Industri justru sebaliknya proses ETCHING seperti yang dituturkan diatas lah yang paling murah dan mudah.

Untuk tip berikut saya hanya akan membahas proses ETCHING dengan cara seperti diatas yaitu menggunakan larutan FeCl3 sebagai katalisnya. Tidak perlu panjang lebar lagi sekarang mari kita mulai proyek pembuatan PCB pertama kita dengan cara yang seperti diuraikan diatas dengan langkah dibawah ini.

Perlengkapan yang diperlukan untuk proyek latihan kita sebagai berikut :

1. PCB Kosong berukuran 25 X 25 cm jenis single side.
2. Spidol anti air ( Permanent Ink ) merk apa saja contoh ARTLINE, SNOWMAN, ARROW, BOXI dll.
3. 150 gr bubuk FeCl3 ( ferri clorida ) dapat dibeli ditoko kimia.
4. 500 ml air bersih, kalau bisa usahakan pakai air panas.
5. Sebuah Baki dari plastik ukuran bebas yang penting PCB diatas nantinya bisa terendam.
6. Thinner untuk menghilangkan sisa SPIDOL
7. Sebuah penjepit dari bambu untuk menjepit PCB yang akan di proses

Sebagai sarana latihan kita coba perhatikan rangkaian elektronika dibawah ini.

Rangkain Power suplai yang akan dibuatkan PCB nya

Setelah Anda perhatikan dengan baik skema diatas mari kita mulai latihan kita. Yang pertama sekali Anda perhatikan adalah bahwa komponen elektronika nantinya berada pada lapisan fiber sedangkan kaki-kaki komponen elektronika tersebut berada pada lapisan tembaga, dimana nantinya kaki komponen tersebut akan disolder denga timah. ( lihat kembali gambar diatas kalau belum paham ). Maka dari itu posisi dari arah komponen terutama yang mempunya tiga kaki atau lebih seperti transistor, IC dan Resistor jenis trimer ( TRIMPOT ) digambarkan dalam posisi cermin, lihat gambar dibawah ini untuk lebih jelasnya





Posisi layout PCB untuk komponen yang

mempunyai 3 kaki atau lebih adalah posisi cermin

Baiklah kalau Anda sudah mengerti, sekarang kita kembali ke proyek kita. Lihat lagi gambar diatas, Pada rangkaian itu ada beberapa komponen elektronika yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya. Tindakan pertama kita yaitu menyiapkan PCB kosong dan Spidol tahan air, kita akan melukiskan jalur-jalur dari rangkaian dengan spidol pada lapisan tembaga dari PCB. Nantinya pada hasil akhir jalur yang kita gambarkan dengan spidol itulah yang menjadi jalur koneksi antar komponen. Perhatikan lagi gambar berikut.

Pelukisan dasar jalur PCB dari rangkaian catudaya

Nah gambar diatas adalah layout dasar dari rangkaian elektronika yang akan dibuat PCB nya. Titik titik putih nantinya akan kita lubangi dengan BOR listrik atau BOR tangan dengan mata bor berdiameter 0,5 mm. Tapi juga perlu Anda ketahui bahwa Semakin banyak atau lebar lapisan tembaga yang terbuang, maka semakin banyak pula cairan FeCl3 ( Ferri Clorida ) yang dibutuhkan. Jadi agar pemakaian dari FeCl3 dapat dikurangi dan juga agar jalur yang kita buat nanti tidak mudah terkelupas, maka kita usahakan memblok jalur yang mempunyai koneksi yang sama. Memang kelihatannya tidak bagus, tapi ini lebih baik sebab jalur yang kita buat nanti akan terlihat kokoh dan tidak mudah terkelupas. Sehingga Rancangan PCB kita menjadi seperti berikut ini. Pemblokan ini terserah dari selera Anda, Anda bisa saja membuat yang lebih cantik dan indah dipandang asal jalur yang tidak berhubungan jangan ikut di Blok dan juga perhatikan jangan sampai terlalu rapat dengan jalur yang lain.

Pemblokan jalur PCB untuk mengurangi pemakaian FeCl3

Langkah selanjutnya setelah kita melukiskan PCB kosong dengan spidol seperti yang diterangkan diatas adalah menyiapkan BAKI atau WADAH dari Plastik. Ingat wadah harus dari plastik atau bahan yang bukan terbuat dari logam, karena bila wadahnya terbuat dari logam nanti akan ikut TERKOROSI oleh cairan FeCl3.

Setelah wadah disiapkan, masukan 150 gr bubuk FeCl3 pada wadah lalu masukan sedikit demi sedikt air panas ( 70o C ) kedalam wadah berisi bubuk FeCl3 tersebut dan aduk perlahan lahan agar semua bubuk Ferri Cloride tersebut terlarut dalam air.

Masukan PCB rancangan tadi ke dalam wadah yang berisi larutan FeCl3, gunakan penjepit dari bambu untuk memegang PCB. Kibas-kibaskan PCB didalam larutan tadi sampai lapisan tembaga pada PCB yang tidak tertutup oleh SPIDOL ikut terlarut dalam cairan tersebut.

Setelah semua lapisan tembaga yang tidak tertutup oleh Spidol menghilang, angkat PCB tersebut dan bilaslah dengan air bersih sampai sisa larutan FeCl3 tidak ada lagi, setelah itu keringkan. Setelah kering gunakan Thinner untuk menghilangkan lapisan SPIDOL yang masih melekat pada PCB, sehingga hasilnya nampak seperti ini.

Hasil akhir dari proses pembuatan PCB

Sampai disini saya rasa Anda sudah cukup mengerti tentang design dari sebuah PCB. Ada satu langkah lagi agar PCB yang kita buat dapat awet dan tidak mudah teroksidasi oleh udara, maka setelah dilakukan ETCHING maka lapisan tembaga tersebut kita lapisi dengan LAK atau Email atau anda juga dapat menggunakan vernish untuk menutupi lapisan tembaga pada PCB agar tahan lama dan tidak mudah Teroksidasi oleh udara.

Sebagai sarana lanjutan dari design PCB, cobalah Anda ikuti tutorial pembuatan SPEAKER AKTIF yang ada pada Halaman WORLD OF ELECTRONICS, disana Anda juga diharuskan membuat sebuah PCB untuk proyek elektronika yang diutarakan. Design PCB nya seperti berikut ini.

Satu hal lagi, bila Anda ingin menjadi seorang profesional dalam mendesign PCB ini. Anda dapat menggunakan software khusus untuk mendesign PCB yaitu : PCB123 , dapat Anda download secara gratis tetapi file nya besar sekali 763 MB bila mendownloadnya bisa memakan waktu lebih kurang 5 jam dengan transfer rate rata-rata 25 KB per detik, atau bila Anda merasa enggan untuk mendownload software yang gratisan, Anda dapat menggunakan WINQCAD, software ini banyak tersedia di toko-toko CD bajakan hahahaha . Untuk link download PCB123 saya lupa silahkan Anda cari sendiri dengan bantuan search engine seperti Google.

Sampai disini saja dahulu penjelasan mengenai de
Readmore »

CARA MEMBUAT RADIO ONLINE dengan mudah

Lama nggak nulis nih, kaku gitu tangannya. hahaha lebai  Oke langsung ke topik pembicaraan aja ya. Cara membuat radio internet atau radio online, ternyata gampang banget kok. Tinggal pilih mau gratisan apa mau bayar? Tapi kali ini Saya mau share cara yang gratisan aja ya. Kalo yang bayar TS nggak punya duit buat bayarnya  wakakakak..
  1. Pertama, yang harus Anda lakukan adalah mencari server hostnya. Disini Saya menggunakan Listen2MyRadio.com. Sebenernya ada yang lain seperti caster.fm tapi si Caster ini belum mendukung embed ke blog. Jadi Saya lebih Prefer ke Listen2MyRadio.com.
  2. Setelah itu daftar dan lakukan registrasi sebagai mana mestinya. Nanti Anda akan mendapatkan IP dan Port untuk host radionya.
  3. Disini Saya menggunakan IceCast sebagai servernya. Defaultnya ShoutCast tetapi entah mengapa Saya nyaman dan  suka menggunakan IceCast. Catatan : Saat Anda mengubah server, IP dan Port akan berubah juga
  4. Pastikan komputer anda sudah terinstall Winamp dan Edcast. Jika Belum punya softwarenya bisa mendownload winamp disini dan edcast disini.  Oh iya, download pula plugin lame mp3. Karena untuk menjalankan file mp3 edcast memerlukan ini. Plugin lame mp3 dapat didownload disini.
  5. Setelah winamp dan edcast terinstall, ekstrak file lame mp3 di C:\Program Files\Winamp
  6. Kemudian jalankan winamp dan pada preferences DSP/Effects pilih Edcast. Maka akan muncul jendela edcast.
  7. Konfigurasikan Edcast sebagai berikut.
  8. Setelah itu tinggal konekin deh. Untuk yang lainnya bisa di utak-atik sendiri sesuka kita.


Readmore »

Friday, May 3, 2013

Semua Provinsi Siap Implementasikan Kurikulum 2013 di indonesia

     kurikulum 2013 pada tahun ajaran mendatang. “Siap dari sisi ada keinginan untuk melaksanaan, dan siap dari segi pendanaan,” ujar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh dalam konferensi pers setelah Penutupan Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan 2013, di Pusbangtendik Depok, Selasa (12/02) kemarin.

Semua provinsi dan kabupaten / kota telah siap mengimplementasikan
Dari segi pendanaan, sebagian kabupaten / kota akan memanfaatkan dana dana alokasi khusus (DAK) yang ditransfer dari Pemerintah Pusat. “Jadi bukan dari dana APBD yang lain, dan itu sudah siap semuanya,” ujar Menteri Nuh menambahkan.
Dalam implementasi kurikulum 2013, pendampingan kepada guru akan terus menerus dilakukan, karena pendampingan tersebut akan sangat berperan dalam keberhasilan pelaksanaan kurikulum baru. Pendampingan guru antara lain dilakukan oleh lembaga pendidikan tenaga kependidikan (LPTK), lembaga penjaminan mutu pendidikan (LPMP), dan perguruan tinggi ujar mantan Menkominfo tersebut.
Guru-guru yang akan dilatih untuk melaksanakan kurikulum 2013, murupakan kunci untuk melaksanakan kurikulum 2013, kata Mendikbud. “Mereka itu kita asumsikan sebagai karcis masuk untuk melaksanakan kurikulum 2013,” ujarnya. Setelah pelatihan yang berdurasi kurang lebih 60 jam, akan terus dilakukan pendampingan bagi guru-guru tersebut dalam melaksananakan proses belajar mengajar di kelas, sesuai kurikulum yang baru. “Jadi proses belajar dari guru tersebut akan terus berjalan, dan itu modal awal untuk melakukan perubahan,” kata mantan Rektor ITS tersebut.
Seperti telah diberitakan sebelumnya, pelaksanaan Kurikulum 2013 akan dilakukan bertahap mengingat luasnya jangkauan sekolah, terutama SD yang sebarannya hingga tingkat desa. Pada tahun ajaran 2013/2014 mendatang baru 30 persen SD, di kelas I dan IV yang akan mendapatkan pembelajaran Kurikulum 2013. Sebanyak 44.609 SD akan mulai menerapkan kurikulum 2013 tahun ini.
Sedangkan pada tingkat SMP dan SMA sederajat, Kurikulum 2013 akan diajarkan pada seluruh sekolah, namun baru siswa kelas VII dan X yang akan menerima Kurikulum 2013. Sebanyak 36.434 SMP, 11.535 SMA, dan 9.875 SMK telah ditetapkan untuk mulai menggunakan kurikulum baru di tahun ajaran 2013/2014 mendatang.
Readmore »